BATAM, MEDIAMERDEKA.COM – Pemerintah Kota Batam melalui Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Mikro (UKM) Kota Batam menyelenggarakan Pelatihan Digital Marketing dan Branding Produk Angkatan II di Kings Hotel, Kamis (13/06/2024).
Kegiatan yang diikuti pelaku usaha di Kota Batam ini dibuka Wali Kota Batam, Muhammad Rudi diwakili Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. Pelatihan ini diberikan dalam rangka meningkatkan kualitas dan produksi usaha rumah tangga.
“Atas nama Wali Kota Batam, Haji Muhammad Rudi, mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Dinas Koperasi dan UKM Kota Batam yang telah menyelenggarakan kegiatan ini. Kegiatan ini merupakan usulan pokok-pokok pikiran dari Anggota DPRD Kota Batam, Bapak Tan Ati. Terimakasih atas ide dan masukan yang diberikan, karena kegiatan ini memang dibutuhkan oleh masyarakat,” ujarnya mengawali sambutan.
Ia juga mengapresiasi masyarakat Kota Batam yang sudah ambil bagian dari pembangunan yang dilakukan Pemerintah Kota Batam. Pembangunan infrastruktur yang dilakukan dalam rangka membuka akses orang untuk datang ke Batam, baik investor maupun wisatawan mancanegara dan domestik. Melalui usaha rumah tangga yang ditekuni, ini sebagai salah satu bentuk yang dibutuhkan oleh orang yang datang ke Kota Batam.
“Namun agar usaha rumahan yang Kita buat diketahui orang dan menarik bagi konsumen harus dengan pemasaran yang luas. Agar orang mudah mengingat produk yang Kita hasilkan, tentu harus memakai brand yang mudah diingat konsumen,” ucapnya.
Memasarkan produk menurutnya dapat dilakukan secara digital dengan memanfaatkan media sosial yang dimiliki. Karena dengan pemasaran yang dilakukan secara online, jangkauan lebih luas sehingga dapat diketahui oleh banyak orang. Namun harus didukung dengan kemasan, nama produk yang menarik dan gampang diingat.
“Melalui pelatihan ini Saya harapkan dapat menambah wawasan dan ilmu pengetahuan Kita bagaimana memasarkan produk secara digital dan branding produk. Jika ini sudah dilakukan Insyallah UKM Batam bisa naik kelas dan produknya dapat dikenal oleh masyarakat luas,” tuturnya diakhir sambutan.
Pelatihan Digital Marketing dan Branding Produk Angkatan II dilaksanakan selama dua hari dan diikuti oleh 136 pelaku usaha Kota Batam. (MCB)